Cara Unik Menikmati Buah-Buahan yang Perlu Anda Coba!
DokterSehat.Com– Buah memang sangat baik untuk kesehatan. Kandungan nutrisi dan vitaminnya mampu menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Tak heran, jika banyak yang menyukai buah-buahan, terlebih lagi ketika mereka sedang dalam proses penurunan berat badan.
Ada banyak jenis buah yang bisa dinikmati, akan tetapi tidak semua buah bisa dikonsumsi setiap hari. Meskipun buah-buahan sangat baik untuk kesehatan, namun tak sedikit orang yang merasa bosan untuk mengonsumsi buah-buahan setiap hari. Akibatnya, mereka lebih memilih untuk mengonsumsi makanan lain, terutama makanan yang tidak sehat, seperti keripik, ataupun makanan cepat saji lainnya. Padahal, makanan tersebut sangatlah tidak baik untuk kesehatan.
Untuk mengatasi rasa bosan tersebut, ada beberapa cara unik yang bisa Anda lakukan untuk menikmati buah-buahan agar tidak merasa bosan lagi.
1. Dipanggang
Mungkin terdengar sangat aneh jika buah-buahan dikonsumsi dengan cara dipanggang. Pasalnya, bahan makanan yang biasa dipanggang adalah daging. Tetapi, ternyata buah juga memiliki rasa yang tak kalah nikmat jika dipanggang. Anda bisa menggunakan buah-buahan seprti potongan nanas, mangga atau beberapa buah persik. Campur dengan bawang merah merah dan mentimun yang dipotong kecil, lalu oleskan dengan cabe merah cincang serta beberapa daun mint. Setelah itu, panggang di atas alat pemanggangan.
2. Campurkan dengan Jus
Menikmati buah dengan cara di jus atau dihaluskan memang sudah biasa, bahkan cara ini sudah Anda lakukan setiap pagi saat sarapan. Akan tetapi, lakukanlah cara yang berbeda, yakni setelah buah dijus, campurkan potongan buah lain di dalamnya. Atau Anda bisa menghaluskan buah sampai menjadi seperti yogurt, lalu tambahkan es krim di atasnya.
3. Jelly Buah
Selain jus, cara menikmati buah yang cukup diminati adalah dengan mencampurkannya ke dalam jelly. Caranya hampir sama dengan cara membuat jelly pada umumnya. Masukkan jelly ke dalam cetakan, namun jangan lupa untuk memasukkan potongan buah ke dalamnya. Anda bisa menggunakan potongan buah favorit seperti, stroberi, kiwi, apel, dan buah lainnya.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
Belum ada Komentar untuk "Cara Unik Menikmati Buah-Buahan yang Perlu Anda Coba!"
Posting Komentar